Sunday, June 14, 2015

"I WON'T GIVE UP" - FACHREZA FARHMAN

BY Unknown IN No comments

Assalaamu'alaykum sobat dunas.. kali ini admin akan mengulas ttg album
pertama Fachreza Farhman yang bertajuk "I Won't Give Up".. album ini
diproduksi oleh salah satu label asal Malaysia, Loonaq Records..
sebenarnya album ini sudah dirilis di Malaysia sejak tahun lalu, tapi
baru tahun ini promo di Indonesia..

berbeda dengan album-album nasyid lainnya, album ini tak hanya berisi
lagu-lagu dari kang Fachreza saja tetapi juga terdapat
tausyiah-tausyiah yang temanya masih sama dengan lagu-lagu dalam album
ini.. lagu-lagu yang ada dalam album ini, di anataranya I Won't Give
Up, Perjalanan, AsmaMU, Khilaf dan Munajat Hamba..

lagu I Won't Give Up merupakan lagu motivasi yang berbahasa Inggris..
lagu ini juga pernah diikutkan dalam Festival Musik Cennes di Paris
mewakili Indonesia.. beliau berharap lagu-lagunya dapat diterima di
daratan Eropa..

lagu Perjalanan merupakan lagu yang beliau ciptakan yang terinspirasi
dari sebuah buku yang berjudul Naik Haji Jalan Kaki 5700 KM Dari
Bosnia karya Mujahidin Nur.. buku ini bercerita tentang kisah nyata
seorang muslim asal Bosnia, Senad Hadzic yang berjalan kaki dari
Bosnia menuju Mekah untuk menunaikan ibadah haji.. bisa dibilang lagu
Perjalanan adalah OST dari buku ini..

di lagu AsmaMu, kang Fachreza berkolaborasi dengan salah satu munsyid
Malaysia, Asyraf Nur One..

album ini juga memuat 2 lagu kang Fachreza yang sudah sangat dikenal
pecinta nasyid, Khilaf dan Munajat Hamba namun dengan warna baru..
lagu Khilaf dalam album ini menggunakan bahasa Arab.. sedangkan lagu
Munajat Hamba, kali ini kang Fachreza berkolaborasi dengan salah satu
penyanyi rock Malaysia, Ali Terrarosa..

penasaran kan dengan lagu-lagunya?? nasyid lovers wajib punya ini
album.. tak akan mengecewakan.. admin sih suka semua lagunya.. ohya,
lagu-lagu di album ini sudah bisa di request di radio MQ Fm Jogja..
[LM]


0 comments: